Senin, 20 April 2020

Dirumah Aja 1

Tujuan Pembelajaran :
  1. Siswa diharapkan memiliki sikap/empati atas terjadinya Pandemi Covid-19
  2. Siswa memiliki kepedulian terhadap dirinya, keluarga dan lingkungannya
  3. Siswa mengetahui dan memahami tentang Covid-19
Terjadinya wabah Pandemi Covid-19, memaksa pembelajaran tatap muka harus beralih,menggunakan media lain. Salah satunya menggunakan media internet untuk berkomunikasi dan melakukan pembelajaran. Belajar di rumah mulai diterapkan pada pertengahan Maret 2020 sampai awal Juni 2020 untuk Provinsi Banten. Waktu yang cukup lama belajar di rumah secara mandiri karena adanya himbauan untuk menjaga jarak secara fisik, munkin bisa menyebabkan kebosanan (borin g) bagi para siswa.
Untuk itulah, sesuai surat edaran dari Kemendikbud dan Gubernur Banten mengenai Pembelajaran di rumah tidak hanya mengejar target kurikulum semata. Untuk memberi pengetahuan dan pemahaman tentang wabah yang mendunia ini, saya mengajak para siswa memberikan rasa simpati dan empati terhadap orang-orang yang bertugas dan atau mendedikasikan hidupnya dalam menangani Pandemi Covid-19.
Tugas yang diberikan berupa foto atau pun video dengan durasi pendek yang diposting siswa di akun media sosial yang dimilikinya (Facebook, Instagram atau W A).
Dibawah ini beberapa contoh tugas siswa yang di post melalui Facebook / Instagram :










Tugas berupa video :



 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar